PDI-P: Tak Ada Skenario Duetkan Jokowi-Prananda

Written By RajaBlog on Friday, October 18, 2013 | 3:39 PM






JAKARTA, KOMPAS.com - Sekretaris Jenderal DPP PDI Perjuangan Tjahjo Kumolo membantah pihaknya memiliki skenario menduetkan Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo dengan putra Megawati Soekarnoputri, Prananda Prabowo. Tjahjo menegaskan, keputusan PDI Perjuangan menentukan calon presidennya masih menunggu hasil pemilihan legislatif tahun depan.

"Tidak ada skenario apa-apa soal Jokowi-Prananda," kata Tjahjo, saat dihubungi, Jumat (18/10/2013).



Tjahjo menuturkan, sesuai hasil rapat kerja nasional PDI Perjuangan pada September lalu, penentuan calon presiden sepenuhnya menjadi kewenangan Megawati sebagai Ketua Umum partai berlambang banteng tersebut. Selain menunggu hasil pemilihan legislatif, PDI Perjuangan juga akan mencermati dinamika politik nasional sebelum menentukan seseorang yang dijagokan sebagai calon presiden.

"Bagaimana momentumnya (menentukan calon presiden), kita tunggu hasil pemilu legislatif, mencermati dinamika politik yang ada secara nasional dan gelagat para capres dari parpol lain," ujarnya.

Untuk diketahui, nama Prananda digadang-gadang dipasangkan dengan Jokowi pada Pilpres 2014. Meski begitu, masih banyak nama yang juga bakal meramaikan, seperti Pramono Anung, Puan Maharani, Mahfud MD, Prabowo Subianto, dan Pramono Edhie Wibowo.

Jokowi dan Prananda pernah tampil di hadapan publik secara mengejutkan pada Sabtu (5/10/2013) lalu. Bersama Megawati, keduanya menyantap siang bersama di Warteg Ma'Djen di Pulomas, Jakarta Timur. Hal itu menimbulkan spekulasi bahwa kedua sosok tersebut bakal diduetkan dalam Pilpres 2014.




Editor : Caroline Damanik


















Anda sedang membaca artikel tentang

PDI-P: Tak Ada Skenario Duetkan Jokowi-Prananda

Dengan url

http://informationtechnologyinternet.blogspot.com/2013/10/pdi-p-tak-ada-skenario-duetkan-jokowi.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

PDI-P: Tak Ada Skenario Duetkan Jokowi-Prananda

namun jangan lupa untuk meletakkan link

PDI-P: Tak Ada Skenario Duetkan Jokowi-Prananda

sebagai sumbernya

0 komentar:

Post a Comment

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger