Tupperware Indonesia Nomor Satu di Dunia

Written By RajaBlog on Tuesday, February 5, 2013 | 3:55 PM





Tupperware Indonesia Nomor Satu di Dunia





Penulis : R. Adhi Kusumaputra | Selasa, 5 Februari 2013 | 15:41 WIB











Foto:





JAKARTA, KOMPAS.com - Penjualan Tupperware Indonesia menempati posisi nomor satu di dunia daris ekitar 100 negara (posisi pada bulan November 2012).


Hal ini disampaikan Public Relations Manager Tupperware Indonesia Umayanti Utami ketika berkunjung ke kantor Redaksi Harian Kompas, Selasa (5/2/2013). Umayanti yang didampingi Marcomm & PR Executive Tupperware Indonesia Katarina Duhita P, diterima oleh Redaktur Pelaksana Harian Kompas James Luhulima, Wakil Redpel Mohammad Bakir dan Sekretaris Redaksi Kompas Retno Bintarti.


Umayanti tidak menjelaskan secara rinci tentang posisi Tupperware Indonesia tersebut. Tupperware Corporation yang berpusat di Orlando Amerika Serikat adalah perusahaan multinasional yang memproduksi serta memasarkan produk plastik berkualitas untuk keperluan rumah tangga.Dengan sistem penjualan langsung (direct selling), Tupperware berkembang dan berada di lebih dari 100 negara.  Di banyak negara, di antara perusahaan direct selling lain, Tupperware berhasil menempati ranking atas.


Dalam situsnya disebutkan, Tupperware dipasarkan di Indonesia tahun 1991. PT Alif Rose di Jakarta merupakan distributor resmi pertama Tupperware. Saat ini sudah lebih dari 70 distributor resmi tersebar di berbagai kota besar di seluruh Indonesia.


Didukung lebih dari 170.000 tenaga penjual independen, produk Tupperware menembus berbagai kalangan. Pelatihan dan bimbingan yang diberikan merupakan bekal untuk menjadi tenaga penjual yang tangguh. Meski mereka terdiri dari berbagai latar belakang ekonomi dan pendidikan, namun ada satu persamaannya yaitu bisa menyisihkan waktu untuk keluarga, sekaligus memiliki karir dan penghasilan sangat memuaskan.


Dalam kesempatan itu, Umayanti menyerahkan bingkisan Media Award kepada Harian Kompas untuk liputan masalah perempuan. Penghargaan itu sebenarnya dari Menteri Urusan Pemberdayaan Perempuan Linda Amalia Gumelar dan sudah diserahkan beberapa waktu lalu. Tupperware sebagai sponsor acara itu menyerahkan bingkisan penghargaan itu petang tadi.




















Anda sedang membaca artikel tentang

Tupperware Indonesia Nomor Satu di Dunia

Dengan url

http://informationtechnologyinternet.blogspot.com/2013/02/tupperware-indonesia-nomor-satu-di-dunia.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Tupperware Indonesia Nomor Satu di Dunia

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Tupperware Indonesia Nomor Satu di Dunia

sebagai sumbernya

0 komentar:

Post a Comment

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger