Kesaksian John Kei tentang Ayung

Written By RajaBlog on Tuesday, November 20, 2012 | 3:52 PM


JAKARTA, KOMPAS.com - John Kei memberikan kesaksian terkait peristiwa pembunuhan Direktur PT Sanex Steel Tan Harry Tantono alias Ayung. John Kei mengakui bahwa dirinya mengenal baik Ayung.

"Kami berteman sudah lama, dan tidak pernah ada perselisihan," kata John Kei di ruang sidang Pengadilan Negeri Jakarta Pusat, Selasa (20/11/12).

Ia juga menyatakan bahwa pertemuan antara dirinya dan Ayung terjadi atas inisiatif Ayung. "Dalam pertemuan tersebut ia sempat membicarakan masalah di pabriknya," ujar John Kei.

Karena merasa tidak memahami persoalan tersebut, ia pun berinisiatif memanggil Muchlis Sahab sebagai konsultan hukum untuk membicarakan masalah tersebut. John Kei juga membantah dirinya memesanan kamar 2701 di Swiss-Belhotel ada kaitannya dengan pertemuan tersebut.

"Kamar itu saya pesan untuk kencan. Biasalah, laki-laki," tukasnya.

Dalam kesempatan yang sama, John Kei juga meralat keterangannya dalam Berita Acara Pemeriksaan yang menyatakan bahwa ia mengenal Chandra Kei, Tuce Kei dan Ancola Kei.

"Saya tidak mengenal mereka," tandasnya.

Hal serupa juga diutarakan oleh Muchlis Syahab. Muchlis mengakui bahwa ia pernah bertemu dengan Chandra dalam sebuah acara karaoke di sebuah hotel.

"Tapi saat itu saya tidak tahu kalau dia adalah Chandra," terang Muchlis.

Ia juga mengatakan bahwa dia mendengar jelas ucapan Ayung saat kedatangan tamu lain. "Ayung berkata (ke John Kei), 'Panglima, mohon keluar dulu, karena saya ada urusan'," tutur Muchlis menirukan. Saat itulah ia bersama John dan Josep meninggalkan Swiss-Belhotel.

Sidang yang berlangsung selama kurang lebih 1,5 jam tersebut ditutup dan akan dilanjutkan 2 pekan berikutnya, atau Selasa (4/12/11), untuk pembacaan tuntutan oleh Jaksa Penuntut Umum.


Berita terkait dapat diikuti di Topik Hari Ini : SIDANG KASUS JOHN KEI








Editor :


Ana Shofiana Syatiri









Anda sedang membaca artikel tentang

Kesaksian John Kei tentang Ayung

Dengan url

http://informationtechnologyinternet.blogspot.com/2012/11/kesaksian-john-kei-tentang-ayung.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Kesaksian John Kei tentang Ayung

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Kesaksian John Kei tentang Ayung

sebagai sumbernya

0 komentar:

Post a Comment

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger