"Filosofi Kopi the Movie" Hadir untuk Para Pecinta Kopi

Written By RajaBlog on Thursday, January 29, 2015 | 3:56 PM


Jakarta - Visinema dan produsen kopi, Torabika berkolaborasi mempersembahkan Filosofi Kopi the Movie bagi para penikmat kopi Indonesia. Film ini memberikan pengetahuan tentang bagaimana memahami setiap individu dengan karakter yang berbeda, seperti memahami bagaimana individu-individu yang berbeda tersebut menikmati kesukaan mereka terhadap kopi.


“Sama seperti Torabika yang memahami masing-masing individu dengan mempersembahkan berbagai varian kopi berkualitas,” ujar Noegroho Moeshartanto, selaku Marketing Manager Torabika, yang hadir dalam peluncuran Filosofi Kopi the Movie di Jakarta, baru-baru ini.


Filosofi Kopi the Movie, yang diangkat dari novel karya Dewi Lestari ini terwujud dalam karakter Ben, yang merupakan tokoh utama dalam film ini. Tokoh Ben memiliki passion terhadap profesinya sebagai barista profesional. Film ini mengisahkan usaha Ben untuk bisa menemukan racikan istimewa bagi para pelanggannya.


Karakter Ben diperankan oleh Chicco Jerikho, aktor terbaik dalam Festival Film Indonesia 2014. Film ini juga didukung oleh aktor dan aktris yang telah teruji melalui Piala Citra dan Festival Film Indonesia, seperti Rio Dewanto, Julie Estelle, Slamet Rahardjo dan Jajang C Noer.


Penulis: Nessy Febrinastri/FAB


Sumber:PR


Anda sedang membaca artikel tentang

"Filosofi Kopi the Movie" Hadir untuk Para Pecinta Kopi

Dengan url

http://informationtechnologyinternet.blogspot.com/2015/01/kopi-movie-hadir-untuk-para-pecinta-kopi.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

"Filosofi Kopi the Movie" Hadir untuk Para Pecinta Kopi

namun jangan lupa untuk meletakkan link

"Filosofi Kopi the Movie" Hadir untuk Para Pecinta Kopi

sebagai sumbernya

0 komentar:

Post a Comment

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger