Buruh Kepung Istana, Jalur Kendaraan Dialihkan

Written By RajaBlog on Thursday, September 5, 2013 | 3:52 PM






JAKARTA, KOMPAS.com - Sekitar 20.000 buruh yang tergabung dalam Konfederasi Serikat Pekerja Indonesia (KSPI) sudah memenuhi Jalan Medan Merdeka Utara di depan Istana Negara.


Akibat aksi unjuk rasa tersebut, jalan di sekitar Istana pun terpaksa dialihkan. Petugas kepolisian melakukan rekayasa lalu lintas dari Medan Merdeka Timur mengarah Medan Merdeka Utara, tepatnya di depan gedung pusat Pertamina. Kendaraan yang melintas di lokasi tersebut dialihkan melewati Masjid Istiqlal menuju Jalan Veteran.


Sementara itu arus lalu lintas juga dialihkan ke simpang Harmoni. Pengendara dari arah Kota menuju Monas dialihkan ke Jalan Juanda. Sedangkan pengendara dari arah Thamrin menuju Monas dialihkan di bundaran patung kuda, menuju Jalan Budi Kemuliaan atau Medan Merdeka Selatan.


"Penutupan ini sampai buruh selesai berunjuk rasa," kata Wakil Direktur Lalulintas Polda Metro Jaya, Ajun Komisris Besar Sambodo Purnomo di depan Istana Negara, Kamis (5/9/2013).


Sambodo menambahkan, pihaknya mengerahkan 700 personel polisi lalu lintas selama demo berlangsung. Pihaknya menempatkan personelnya di beberapa titik rawan kemacetan, seperti Semanggi, Bundaran HI, Istana Negara dan Bundaran Patung Kuda.


"Bus-bus yang menghantar buruh kita parkirkan di Monas Timur, ada 494 bus. Lalu ada 60 motor untuk mengawal buruh sampai pulang nanti," tambahnya.


Sekitar 20.000 buruh dari Konfederasi Serikat Pekerja Indonesia (KSPI) melakukan aksi unjuk rasa kenaikan upah minimum Jakarta menjadi Rp 3,7 juta di depan Istana Negara. Setelah melakukan aksi unjuk rasa di depan Istana, rencananya buruh akan melanjutkan aksinya di empat titik yang berbeda, yaitu Kementerian Badan Usaha Milik Negara (BUMN), Kementerian Kesehatan, Kementerian Transmigrasi dan Jamsostek.  





Editor : Eko Hendrawan Sofyan
















Anda sedang membaca artikel tentang

Buruh Kepung Istana, Jalur Kendaraan Dialihkan

Dengan url

http://informationtechnologyinternet.blogspot.com/2013/09/buruh-kepung-istana-jalur-kendaraan.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Buruh Kepung Istana, Jalur Kendaraan Dialihkan

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Buruh Kepung Istana, Jalur Kendaraan Dialihkan

sebagai sumbernya

0 komentar:

Post a Comment

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger