Keluarga Direktur PT Dayaindo Serahkan Penyelidikan ke Kepolisian

Written By RajaBlog on Thursday, January 24, 2013 | 3:52 PM





Keluarga Direktur PT Dayaindo Serahkan Penyelidikan ke Kepolisian





Penulis : Robertus Belarminus | Kamis, 24 Januari 2013 | 15:25 WIB













TANGERANG SELATAN, KOMPAS.com - Motif meninggalnya Presiden Direktur PT Dayaindo Resourches Internasional Tbk, Sudiro Andi Wiguno (35), hingga saat ini belum terungkap. Kepolisian Sektor Metro Ciputat, Tangerang Selatan masih memeriksa saksi-saksi terkait peristiwa tersebut. Sudiro yaang tinggal di Menteng Residence, RT 04 RW 12 Kelurahan Pondok Ranji, Ciputat Timur, Tangerang Selatan, ditemukan tewas gantung diri di teralis jendela kediamannya, Rabu (23/1/2013) kemarin.

Sehari pascakejadian, tampak penjagaan ketat oleh petugas keamanan kompleks perumahan yang melarang media masuk ke kompleks tersebut. Setelah menunggu, seorang pria berbaju putih dan bercelana hitam menghampiri para wartawan.

"Saya keluarga dari pihak Pak Diro. Kami serahkan proses hukum ini sepenuhnya kepada kepolisian. Nanti kalau ada perkembangannya saya hubungi," kata pria tersebut, sambil meminta kontak beberapa awak media, Kamis (24/1/2013).

Ia tak menyebutkan apa hubungan kekerabatannya dengan Sudiro. Pria itu hanya mengatakan, bila ada perkembangan akan disampaikan kepada media. "Kami enggak ada yang ditutup-tutupi. Kalau ada perkembangan yang bisa disampaikan akan ada konferensi pers. Sekarang saya tidak bisa menyampaikan apa-apa dulu," ujar pria itu.

Saat ini, beberapa kerabat yang melayat masih berkumpul di rumah Sudiro. Rangkaian bunga ucapan belasungkawa dari berbagai pihak juga masih terlihat di sekitar rumah duka.

Baca juga:
Polisi Dalami Motif Gantung Diri Direktur PT Dayaindo

Direktur PT Dayaindo Gantung Diri di Teralis Jendela






Editor :


Inggried Dwi Wedhaswary















Anda sedang membaca artikel tentang

Keluarga Direktur PT Dayaindo Serahkan Penyelidikan ke Kepolisian

Dengan url

http://informationtechnologyinternet.blogspot.com/2013/01/keluarga-direktur-pt-dayaindo-serahkan.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Keluarga Direktur PT Dayaindo Serahkan Penyelidikan ke Kepolisian

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Keluarga Direktur PT Dayaindo Serahkan Penyelidikan ke Kepolisian

sebagai sumbernya

0 komentar:

Post a Comment

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger