Bocah Hanyut di Kemandoran Akhirnya Ditemukan Meninggal

Written By RajaBlog on Monday, November 19, 2012 | 3:52 PM





Bocah Hanyut di Kemandoran Akhirnya Ditemukan Meninggal





Penulis : Imanuel More | Senin, 19 November 2012 | 15:54 WIB











JAKARTA, KOMPAS.com - Lokasi Penemuan Siva Upaya pencarian atas Ab'um Siva, bocah berusia 3,5 tahun yang hanyut di Kali Pluis Kemandoran, Kebayoran Lama, Jakarta Selatan, akhirnya membuahkan hasil. Sayang, bocah itu ditemukan telah dalam keadaan tidak bernyawa dengan kondisi badan membiru.


"Anaknya ditemukan di tengah tumpukan sampah hanyut di Kali Kampung Pluis, di dekat grujukan saluran air," kata Juman alias Bewok (35), warga yang menemukan jasad Siva kepada wartawan, Senin (19/11/2012).


Lokasi penemuan itu berjarak sekitar satu kilometer dari lokasi terakhir kali Siva berada, di RT 04 RW 14 Kemandoran, Grogol Utara. Dia ditemukan pada sekitar pukul 06.00 WIB pagi tadi atau sekitar 18 jam setelah diberitakan hilang terhanyut aliran kali, sekitar pukul 12.00 WIB kemarin.


Bewok mengatakan, sejak awal dia memang berniat mencari Siva. Karena itu meskipun operasi pencarian resmi oleh Tim SAR Sudin Damkar PB telah dihentikan pada pukul 19.00 WIB karena hambatan kegelapan malam, dia terus melakukan pencarian secara sukarela.


"Saya memang niat mencari, sampai semalam jam 3.00 saya masih nyenterin Kali Kampung Pluis, siapa tahu ketemu," kata Bewok.


Informasi penemuan itu kemudian disampaikan warga kepada kedua orangtua bocah malang tersebut, Suwadi dan Casrifa. Setengah jam kemudian, kedua orangtua Siva tiba di lokasi kejadian dan memastikan bahwa jasad tersebut benar-benar anak mereka.


"Jenasah sudah dibawa ke Tegal, kampung halaman orangtuanya untuk dimakamkan," kata Agus, kerabat keluarga yang menunggui warung milik orangtua korban. Jenazah dan keluarga dibawa dengan menggunakan mobil ambulans dari Pemkot Jakarta Selatan.






Editor :


Hertanto Soebijoto














Anda sedang membaca artikel tentang

Bocah Hanyut di Kemandoran Akhirnya Ditemukan Meninggal

Dengan url

http://informationtechnologyinternet.blogspot.com/2012/11/bocah-hanyut-di-kemandoran-akhirnya.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Bocah Hanyut di Kemandoran Akhirnya Ditemukan Meninggal

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Bocah Hanyut di Kemandoran Akhirnya Ditemukan Meninggal

sebagai sumbernya

0 komentar:

Post a Comment

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger